Menjadi Regional Leader dibidang Manufaktur Peralatan Industri dan Mesin Diesel berteknologi tinggi dan ramah lingkungan.
1. Memperkuat kompetensi bidang manufaktur dan konstruksi yang mampu beradaptasi dengan kemajuan teknologi informasi.
2. Menumbuhkan industri mesin diesel yang mampu menjawab tuntutan pasar, standar regulasi yang berlaku dengan harga yang kompetitif.
3. Menumbuhkan inovasi untuk meningkatkan efisiensi proses produksi disertai dengan peningkatan kandungan lokal untuk meningkatkan daya saing produk.
4. Solution Provider Orientation melalui bisnis terintegrasi baik sesama unit bisnis dalam satu perusahaan ataupun sinergi BUMN dan mitra strategis dengan pihak ke tiga.
Pada tahun 1971, Boma Bisma Indra terbentuk atas penyatuan 3 (tiga) perusahaan : PN Boma, PN Bisma dan PN Indra, yang dilandasi dengan semangat nasionalisme tinggi.
Logo Perusahaan terdiri dari 3 inisial huruf yaitu “B”, “B”, dan “I” yang dijadikan dalam satu kesatuan menjadi “BBI”. “B” pertama kepanjangan dari “Boma” “B” kedua kepanjangan dari “Bisma” dan “I” kepanajangan dari Indra
Makna Logo secara keseluruhan adalah “Insan BBI Dinamis dalam mengikuti perkembangan, tepat sasaran dan menunjukkan jati diri sebagai masyarakat Industri berat”.
Menggunakan Warna biru langit sesuai dengan corporate identity BBI, yang melambangkan profesionalisme.
Bayangan putih sebagai gradasi, menunjukan kedinamisan BBI sebagai perusahaan yang terus berkembang.
Frame Hitam menunjukkan ketegasan, bermakana sebagai Industri Berat yang Kokoh dan Kuat.